Pentingnya SEO untuk Menjual Produk Online

Dalam usaha membangun sebuah web/blog komersial pasti perlu SEO (Search engine optimation). Salah satu contoh mudah adalah menjual produk secara online via blog, mengunakan blog gratisan maupun berbayar. Asumsinya produk yang laris den terkenal pasti banyak beredar di dunia maya, apakah cara marketing melalui blog, facebook atau twitter. Hal ini terbukti para seller membuat blog untuk mempromosikan produknya. Kembali ke permasalahan yaitu persaingan di search engine Google, karena itulah pentingnya SEO untuk menjual produk online, yang sedikit perlu dipelajari.

Teknik SEO sebenarnya banyak sekali di Google dan bisa dipelajari secara otodidak.

SEO itu ada 2 : On page dan off page optimization, seperti title tag, meta tag, keyword tersebut harus ada di paragraph pertama sebelum paragraph terakhir dan di paragraph terakhir. ada juga aturan H1, H2, H3, sisanya tinggal interlinking structure di websitenya. Website yang cabangnya banyak harus saling memiliki link satu sama lain. Sedangkan off pagenya harus build link sebanyak-banyaknya dari website berkualitas, link exchange, tapi kalau link exchange butuh waktu lama, kita bisa buat sendiri.

Itu strategi standarnya, dijelaskan memang gampang, tapi eksekusinya capek juga, tinggal siapa yang lebih agresif yang menang.

Salah satu contoh model optimasi onpage untuk artikel promosi di  www.publikasionline.com ada artikel yang bisa nangkring di page one dan ada juga yang gagal.

Beberapa tools instan yang bisa digunakan 

Google trend

http://www.google.co.id/trends/ Digunakan untuk melihat apakah keyword yang kita gunakan untuk menarik traffic banyak digunakan orang atau tidak, Anda harus masuk market yang besar supaya bisa menjual dalam jumlah lumayan. Google insight bagus karena bisa mem-break down hasil pencarian per lokasi, per tanggal dan apa saja yang dicari (berita, gambar, produk).

Google keyword tools

https://adwords.google.com/select/KeywordToolExternal

Dengan tool ini, kita bisa cek keyword yang kira-kira cocok untuk websitenya apa saja, keyword apa saja yang persaingannya rendah,  karena kita tidak bisa linking hanya dengan 1 keyword saja. Tool ini sebenarnya tool untuk mencari keyword adwords tapi bisa juga dipakai untuk SEO dalam menentukan keyword anchor yang cocok untuk suatu produk.

Site Explorer
Opensiteexplorer.org atau http://siteexplorer.search.yahoo.com/index.php (yang nampaknya baru-baru ini di merge ke Bing) atau majesticseo.com.  Gunanya supaya kita tahu competitor kita dapat backlink dari mana saja, yang nilainya tinggi dari website mana saja, nah kita harus dapat backlink minimal dari website yang sama dengan kompetitor kita.

Social Bookmarking
Social bookmarking seperti Digg, Reddit, di Indonesia ada Lintasberita.com, ada juga tool yang mempublish langsung ke ribuan bookmarking… kalau kita sudah buat konten, linknya harus di publish ke berbagai social bookmarking tersebut supaya cepat diindex search engine.

Blog Network
Banyak juga yang menyediakan blog network mereka untuk kita post link di situ, semuanya berbayar, misalnya   www.buildmyrank.com ,  myarticlenetwork.com ,   www.seolinkvine.com , di network mereka, mereka sudah punya ribuan website, kalau kita jadi membernya, bayar, produce content yang unik, baru mereka publish. Website-website ini artikenya harus dalam bahasa inggris, kalau di Indonesia saya kurang tahu ada atau tidak.

Quancast.com
Quancast.com bisa digunakan untuk mengetahui demografi dari user yang melakukan search terhadap keyword tertentu, ini berguna sekali untuk melakukan targeting ads, misalnya kita akan memasang Facebook ads.

0 komentar:

Posting Komentar